Saturday, November 7, 2009

Membasmi Virus Shortcut

Posted on 3:38 PM by janoko menebar cinta

Anda sebel sekali ketika muncul shortcut aneh di folder anda???
Kemungkinan besar komputer anda telah terinfeksi virus varian Pif/Starter. Virus ini menggenerate file/shortcut seperti
(autorun.inf, Microsoft.inf dan Thumb.db).

Kadang antivirus seperti AVG dan Avira pun tidak mendeteksi. Langkah-langkah berikut dapat mengatasi nya :

1. Matikan dulu proses system restore, caranya klik kanan My Computer | Properties, Pilih tab System Restore, Contreng kotak kecil Turn off System Restore all drive.

2. Matikan proses dari file Wscript yang terletak di C:\Windows\System32, dengan cara menggunakan tools seperti CProcess, HijackThis atau dapat juga menggunakan Task Manager dari Windows.

3. Setelah proses Wscript di Kill, kita harus mendelete atau me-rename file tersebut agar tidak digunakan untuk sementara oleh virus tersebut.

Notes : Jika me-rename dari file Wscript.exe tersebut dengan otomatis akan mengcopy lagi di folder tersebut. Oleh sebab itu, perlu diketahui lokasi file Wscript.exe yang lain, biasanya di C:\Windows\$NtServicePackUninstall$, C:\Windows\ServicePackFiles\i386.

Tidak seperti virus-virus VBS lainnya, kita bisa mengganti Open With dari file VBS menjadi Notepad, virus ini berextensi .mdb (file Microsoft Access). Jadi Wscript akan menjalankan file DATABASE.MDB seolah-olah dia adalah file VBS.

4. Delete file induknya yang ada di C:\Documents and Settings\\My Documents\database.mdb, agar setiap kali komputer dijalankan tidak akan me-load file tersebut. Dan jangan lupa kita buka juga MSCONFIG, disable perintah yang menjalankannya.

5. Sekarang kita akan men-delete file-file Autorun.INF. Microsoft.INF dan Thumb.db. Caranya, klik tombol START, ketik CMD, pindah ke drive yang akan dibersihkan, misalnya drive C:\, maka yang harus kita lakukan adalah:

Ketik C:\del Microsoft.inf /s, perintah ini akan men-delete semua file microsoft.inf di seluruh folder di drive C:. Sementara kalau mau pindah drive tinggal diganti nama drivenya saja contoh: D:\del Microsoft.inf /s.

Untuk file autorun.inf, ketik C:\del autorun.inf /s /ah /f, perintah akan men-delete file autorun.inf (syntax /ah /f) digunakan karena file tersebut memakai attrib RSHA, begitu juga untuk file Thumb.db lakukan juga hal yang sama.

6. Untuk men-delete file-file selain 4 file tsb, kita harus mencarinya dengan cara search file dengan ekstensi .lnk ukurannya 1 kb. Pada 'More advanced options' pastikan option 'Search system folders' dan 'Search hidden files and folders' keduanya telah dicentang.

Harap berhati-hati, tidak semua file shortcut / file LNK yang berukuran 1 kb adalah virus, kita dapat membedakannya dari ikon, size dan tipenya. Untuk shortcut yang diciptakan virus ikonnya selalu menggunakan icon 'folder', berukuran 1 kb dan bertipe 'shortcut'. Sedangkan folder yang benar harusnya tidak memiliki 'size' dan tipenya adalah 'File Folder'.

7. Fix registry yang sudah diubah oleh virus. Untuk mempercepat proses perbaikan registry salin script dibawah ini pada program 'notepad' kemudian simpan dengan nama 'Repair.inf'. Jalankan file tersebut dengan cara:

- Klik kanan repair.inf
- Klik Install

[Version]
Signature="$Chicago$"
Provider=Vaksincom Oyee

[DefaultInstall]
AddReg=UnhookRegKey
DelReg=del

[UnhookRegKey]
HKLM, Software\CLASSES\batfile\shell\open\command,,,"""%1"" %*"
HKLM, Software\CLASSES\comfile\shell\open\command,,,"""%1"" %*"
HKLM, Software\CLASSES\exefile\shell\open\command,,,"""%1"" %*"
HKLM, Software\CLASSES\piffile\shell\open\command,,,"""%1"" %*"
HKLM, Software\CLASSES\regfile\shell\open\command,,,"regedit.exe "%1""
HKLM, Software\CLASSES\scrfile\shell\open\command,,,"""%1"" %*"
HKLM, SOFTWARE\Microsoft\Windows NT\CurrentVersion\Winlogon, Shell,0, "Explorer.exe"
HKLM, SYSTEM\ControlSet001\Control\SafeBoot, AlternateShell,0, "cmd.exe"
HKLM, SYSTEM\ControlSet002\Control\SafeBoot, AlternateShell,0, "cmd.exe"

[del]
HKLM,SOFTWARE\Microsoft\Windows\CurrentVersion\Run, Winupdate
HKCU,SOFTWARE\Microsoft\Windows\CurrentVersion\Run, explorer

No Response to "Membasmi Virus Shortcut"

Leave A Reply

A Place For Sharing, Is Here

MyFriends Blogs

  • Hur man laddar ner Snutliv hela filmer *Bedste sted at se Snutliv Putlocker (2005) fuld streaming film Danish 1080p HD|udsigt * -------...
  • *BEST PTC and TOP PTC SITE* Selamat datang di mellygreen.blogspot.com - BEST PTC site-, blog yang selalu memantau perkembangan PTC baik lokal maupun luar. ...
  • *Tips to Build or Create 100 Redirect Backlinks High Pagerank Dofollow Backlinks 2015.* Today, I share how to build or create *100 High Pagerank Dofollow Ba...
  • Persamaan matematika yang bikin ngakak ya ini.. Buat para wanita jangan tersinggung yah,, Kidding nih.. Thanks buat si professor penemu Rumusnya.. hay...
  • Ada yang kenal Dedi Pramono? tentu tidak semua blogger mengenal beliau, agar sedikit mengenal sosok Dedi Pramono yuk kita intip Profile nya : [image: Ded...
  • Kumpulan cerita lucu, Humor, foto lucu, video lucu dan berbagai hal yang lucu-lucu hanya disini: http://lucu-x.blogspot.com/ Kumpulan cerita lucu, Humor,...
  • *How to Build 100 Redirect Backlinks High Pagerank Dofollow 2015 ?* Today, I share how to build *100 High Pagerank Dofollow Backlinks 2015*. In List url bel...
  • Kemarin di salah satu group FB milik dblogger ada diskusi soal fungsi plugin all in one seo pack. Mereka yang menggunakan blogdetik pasti akrab dengan ta...
  • The songs got released today in Malaysia. The fans are expecting a lot out of this film. A.R.Rahman had composed music for this film. All the songs are exp...
  • Apple's first big iOS 17 point update for iPhone just came out, and it includes some of the features initially planned for the iOS 17.0 release last Sept...